Kamis, 27 September 2018

KENYAMANAN (RENUNGAN MAHASISWA PEKERJA)

Kenapa orang mau bekerja keras? Atau untuk kita, Kenapa kitamau bersusah payah pulang pergi kuliah, belajar, cari buku, penelitian, diskusi, revisi. Lebih dari itu kita juga rela mengeluarkan banyak kocek untuk membiayainya. Baik biaya pokok maupun biaya penujangnya. Kenapa?

Ya, saya duga jawabannya adalah kemapanan. Kita menginginkan kemapanan (kesejahteraan, kenyamanan) di masa mendatang. Kita mau menukar kepayahan dengan kesuksesan. Kita ingin menjual kerja kerar demi mendapat keberhasilan.

Namun sayang. Sejauh ini kita terlihat tidak bekerja, atau memang tidak benar-benar bekerja. Dari beberapa dugaan, anggapan "kita sudah bekerja, tapi belum benar" mungkin terdengar lebih adem di telinga.